About Me

Saya sekarang menjadi Dosen Muda di Fakultas Farmasi UGM, tepatnya sejak Oktober 2011. Tahun 2012, saya berkesempatan untuk melakukan internship di University of Technology Sydney (UTS) di Sydney, Australia selama 2 bulan. Selama menjalani internship ini, saya berada di bawah bimbingan Prof. Charlie Benrimoj, seorang Profesor di bidang Pharmacy Practice dan beliau pernah dianugerahi award The Andre Bedat 2010 oleh International Pharmacy Federation (FIP). Sebuah award yang diberikan kepada Apoteker yang memberikan kontribusi luar biasa secara internasional.

Selain menjalani hari sebagai dosen, saya juga menjadi seorang Apoteker di Apotek Onkologi Kotabaru Jogjakarta. Apotek yang item obatnya mungkin tidak lebih dari 250 item obat, karena hanya fokus pada permasalahan onkologi. Di luar negeri mungkin dikenal dengan  nama specialty pharmacy.

Untuk saat ini, saya sedang menjalani training bahasa inggris selama 6 bulan (April-September 2013) di Pusat Bahasa ITB. Training ini diadakan oleh DIKTI dan ditujukan untuk meningkatkan nilai IELTS. Di waktu luang saya mencoba mengisinya dengan mambuat blog ini.

Harapan saya untuk waktu yang dekat, yaitu segera mengambil PhD Program. Untuk minat saya, saya berminat untuk mendalami pharmacy administration, salah satunya saya tertarik untuk mendalami masalah asuransi. Indonesia sebentar lagi akan memasuki universal coverage atau dikenal dengan Sistem Jaminan Sosial Nasional (SJSN). Sehingga penting untuk menanamkan apoteker yang menekuni masalah ini.

Terima kasih

Salam, M. Rifqi Rokhman